Puisi-Puisi BH. Riyanto - Hujan Kecil

https://pixabay.com/id/illustrations/gadis-payung-hujan-basah-wanita-6356393/

                  
Ada tempias hujan kecil
saat aku tiba di rumahmu
sore itu
 
Ada linang perjumpaan
di tepi-tepi sanubari
sebab dera kerinduan
selalu saja seperih sembilu
 
Ada sederet obrolan biasa
atau yang tak biasa
mengalir serupa riak kenangan
juga doa-doa
 
Masih ada tempias hujan kecil
saat aku beranjak dari rumahmu
di kalbuku
 
Di kalbuku!
 
Kubawa pergi sampai jauh
ke dada pulau
 
(2020)
 
  
DEGUP JANUARI
 
Masih saja ada derai duka
di antara degup Januari yang basah
 
Hari-hari bermata hantu
mengintai di balik pintu
 
Ketakutan-ketakutan bertahta
di sudut musim yang gulita
 
Masih saja ada nyeri luka
di antara isak segala doa
masih saja
 
Tuhan dekaplah kami!
 
(2021)
 

 

BH. Riyanto, atau Budi Hariyanto, menulis puisi dan melukis. Buku-buku puisinya; "Pesan Pendek dari Tuhan", "Suramadu, Kisah Kau-aku", "Hujan yang Mengguyur di Sepanjang Ingatan", dan "La'ang". Tinggal di Desa Kaduara Barat- Larangan-Pamekasan-Madura. CP: 081249474083 Email: budihariyanto201535@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak